Sumedang (BR).- Berbagai pelayanan kependudukan seperti membuat e-KTP, Kartu KK dan Akta Kelahiran, kini semakin mudah dengan adanya layanan jemput bola ke desa-desa melalui Simoyan Adminduk. Tiba saatnya, kali ini hadir di Desa Pasirnanjung, Kecamatan Cimanggung, Rabu (9/2/2022).
Diungkapkan Novi (26) salah seorang warga Pasirnanjung, mengaku sangat terbantu dengan layanan jemput bola tersebut.
“Selain gratis, kita juga tidak perlu jauh-jauh ke kecamatan. Kalau di sini dekat dengan rumah. Jika ada berkas yang kurang, jadi mudah untuk bolak-baliknya,” ujarnya.
“Harapannya, ke depan layanan ini KTP gratis ini bisa terus dilaksanakan bagi warga, terutama bagi warga yang kurang mampu,” tuturnya.
Dijelaskan Gingin Erma Hidayat selaku Penata Kependudukan dan KB, bahwa pihaknya menerima sebanyak mungkin berkas dan perekaman warga untuk dikumpulkan.
Dikatakan, perekaman e-KTP ke tiap desa sudah rutin dilaksanakan di awal Januari di samping kegiatan Sapa Warga.
“Untuk Sapa Warga dimulai dari beberapa desa di Kecamatan Sukasari, Cibugel, Paseh dan Jatinunggal. Tapi kalau program kami sendiri itu hampir semua (kecamatan),” tukasnya. (BR 11)
Discussion about this post