Kota Tasikmalaya, (BR).- Pembukaan Bhakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa Tahun 2023 di ikuti oleh 250 orang, bertempat di lapangan Upacara SMPN 21 Kota Tasikmalaya Jalan Setiawargi Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya. Selasa, 23/05/2023.
Turut hadir Pj. Walikota Tasikmalaya Dr. Cheka Virgowansyah, S.STP., M.E, Ketua DPRD Kota Tasikmalaya yang diwakili Ketua Komisi III Enan Suherlan, A.Md., S.Th.i., MM, Dandim 0612/Tasikmalaya Letkol Inf Raden Henra Sukmadjidibrata, S.I.P., Kapolres Tasikmalaya Kota diwakili oleh Kabag Ren Kompol Yusuf Ruhiman, Kajari Kota Tasikmalaya diwakili kasi Intel Indra Gunawan, SH, Danlanud Wiriadinata Letkol Pnb Adi Putra Buana,S.H., M.I.Pol, Kasubag TU Kemenag Kota Tasikmalaya H. Yanyan Herdiana, M.Ag, Plt. Kabag Kesra H. Asep Dudi, S.Ag.,M.Si, Dan Subdenpom III/2-2 diwakili oleh ba Idik Peltu Puguh, Camat Tamansari Ukim Somantri, Danramil Cibeureum Kapt. Inf. Heri Safari, Kapolsek Tamansari AKP Nurrozi, SE, Ketua MUI Kec. Tamansari KH. Maksum, Kepala SMP Negeri 21 Kota Tasikmalaya Irfan Ismail, Tokoh Masyarakat, Agama dan Pemuda Kec. Tamansari, tamu undangan lainnya.
Dandim 0612/Tasikmalaya Letkol Inf Raden Henra Sukmadjidibrata, S.I.P., dalam sambutannya mengucapkan syukur dan merasa puas karena program BSMSS terus menunjukkan hasil yang sangat memuaskan.
“Kita patut bersyukur karena Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) TA. 2023 saat ini dalam keadaan sehat walafiat, program BSMSS dari tahun ke tahun, semakin menunjukan hasil yang memuaskan, dalam melaksanakan BSMSS ini hendaknya terus kita pelihara, agar dapat menumbuhkan sikap saling pengertian dan semangat Pemerintah,” ujarnya.
“Dengan tujuan mewujudkan kerjasama Pemerintah daerah dan TNI, segenap elemen masyarakat, agar pembangunan kesejahteraan benar-benar dapat tercapai, sehingga pencapaian masyarakat sinergis dalam mewujudkan kesejahteraan,” ucapnya.
“Menempatkan aparatur pemerintah daerah untuk memfasilitasi upaya-upaya pembangunan yang diprakarsai penetapan program masyarakat, sehingga BSMSS benar-benar sejalan dengan kebutuhan riil masyarakat, sehingga program Pemerintah, TNI dan program masyarakat akan saling mengisi, melengkapi dan saling mendukung,” ungkapnya.
Dandim 0612/Tasikmalaya Letkol Inf Raden Henra Sukmadjidibrata, S.I.P., mengharapkan mekanisme pembangunan yang akan dibangun melalui model kemanunggalan, akan dijadikan salah satu modal dasar masyarakat, dan perlu adanya tindak lanjut dari berbagai pihak, khususnya satuan kerja perangkat daerah terkait di semua tingkatan pemerintah. Masyarakat Kelurahan Setiawargi melalui pelaksanaan program BSMSS berarti pekerjaan harus lebih ditingkatkan. Masyarakat harus mampu untuk membangun wilayahnya secara mandiri, kemandirian masyarakat adalah letak keberhasilan pembangunan bangsa.
“Penghargaan ucapan terimakasih setinggi-tingginya atas dukungan dari semua pihak baik komponen TNI, Aparat Pemerintah, tokoh masyarakat, Alim Ulama, Organisasi Kemasyarakatan dan kepemudaan serta segenap warga masyarakat yang telah bersama-sama bergotong-royong melaksanakan program BSMSS TA. 2023,” tutupnya.
Pj. Walikota Tasikmalaya Dr. Cheka Virgowansyah, S.STP., M.E, mengatakan Jika berbicara Tentara Nasional Indonesia (TNI) tentu tidak dapat dilepaskan dari sejarah perjuangan bangsa. Mulai memperjuangkan kemerdekaan, mempertahankan dan menjaga keutuhan Republik Indonesia, lebih dari sekedar mempertahankan keutuhan bangsa, TNI memiliki komitmen untuk turut serta membangun bangsa dan Negara bersama komponen bangsa lainnya secara bersinergi dan berkesinambungan. (BR-08)
Discussion about this post