Sumedang (BR.NET).- Sebagai bentuk kesiapan dalam rangka pengamanan malam refleksi perayaan Natal 2023, unsur Forkopimda yang dipimpin Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman menggelar Apel dan patroli Gabungan, yakni di Alun-alun Sumedang, Minggu (24/12/2023) malam hari.
Peserta Apel Gabungan tersebut, terdiri dari Subdenpom, 1 SST Polres/Brimob, 1SST Kodim Sumedang, 1SST Dalmas, 1 SST Lantas, 1 SST Dishub, 1 SST BPBD, 1 SST Nakes, Kesbangpol dan Intelkam.
Dalam sambutannya, Pj Bupati menekankan pentingnya kerjasama antar TNI-Polri, instansi dan kepedulian terhadap keamanan bersama yang berperan sebagai garda terdepan dalam menjaga kamtibmas.
“Mereka siap bersinergi, bekerja sama, dan berkoordinasi untuk menjaga keamanan selama perayaan Natal 2023, menciptakan suasana yang damai dan penuh kebahagiaan bagi warga Sumedang,” paparnya.
Sementara terpisah, dalam keterangannya saat hadir pada Apel Gabungan, Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono, memberikan kesan kuat tentang sinergi dan koordinasi antara TNI-Polri dan Pemkab Sumedang dalam menjaga keamanan masyarakat.
“Acara ini bukan hanya sekedar Apel, tetapi juga merupakan wujud nyata dari komitmen Polres Sumedang guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mencegah gangguan keamanan selama perayaan Natal,” tukasnya.
Discussion about this post