Jakarta (BR).- Hasil Keputusan Sidang Paripurna VI menetapkan Airlangga Hartarto sebagai calon tunggu ketua umum Partai Golkar 2019-2024 karena dinyatakan memenuhi syarat dan mendapatkan dukungan 30 persen pemilik suara sah dalam Munas X Golkar yang digelar di ibukota Jakarta.

Dari hasil tersebut ditetapkan bahwa Airlangga Hartarto kembali menduduki kursi Ketua Umum DPP partai Golkar untuk periode 2019 – 2024.
Dalam acara Munas X Partai Golkar tersebut hadir Para ketua dan Pengurus DPD Partai Golkar tingkat Provinsi dan Kabupaten / Kota se Indonesia.
Tampak hadir Ketua DPD partai Golkar Kab. Bandung H. Dadang M. Naser dengan jajaran pengurusnya, selain itu pula hadir Yoga Santosa, H. Deding Ishak yang kini sebagai Balon Bupati Bandung Periode 2020 – 2025 Mendatang.
“Artinya dengan kepeminpinan pak Airlanga Hartarto /AHA lima tahun kedepan Golkar harus menjadi perekat dan pemersatu bangsa dalam melanjutkan kerja nyata pembangunan menuju SDM yang unggul untuk indonesia lebih maju,” hak itu diaampaikan Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD kab. Bandung H. Cecep Suhendar.
Sambutan pun disampaikan Ketua Umum Partai Golkar terpilih Airlangga Hartarto di acara penutupan Musyawarah Nasional (Munas) X Partai Golkar. Airlangga menegaskan pasca Munas tidak ada lagi perkubuan di internal partai Golkar. (BR.01)
Discussion about this post