Kab. Bandung (BR).- PT Java Adi Cipta mempercepat pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bedas Arjasari Desa batu Karut Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung, Saat ini proses pembangunan RSUD Bedas Arjasari tersebut telah berjalan dan sesuai target.
“Pembangunan RSUD Bedas Arjasari ini telah mencapai progress pekerjaan Tim proyek juga menerapkan green construction pada proyek ini,” jelas Pelaksna Pembangunan RSUD Banjaran Kelik , dalam keterangan resmi, Senin (23/10/2023).
Pelaksana Proyek Pembangunan RSUD Bedas Arjasari Kelik menambahkan tim proyek PT Java Adi Cipta telah mengerahkan kemampuannya dalam pekerjaan Pembangunan RSUD Bedas Arjasari Kecamatan Arjasari Perusahaan pun mendorong pengembangan konstruksi di setiap proyek-proyek gedung yang dibangun.
Hal ini diwujudkan dengan menggunakan material bangunan yang ramah lingkungan, efisien dalam pemakaian energi, sumber daya dan biaya. PT.Java Adi Cipta juga melakukan Penerapan green construction ini merupakan salah satu upaya kami dalam menjalankan pelaksanaan dan melindungi keragaman ekosistem, memperbaiki kualitas udara, mereduksi limbah serta konservasi sumber daya alam. Hal ini menjadi salah satu bentuk komitmen kami terhadap sustainable construction untuk keberlangsungan dan penyelamatan lingkungan serta ekosistem alam,” tambah Kelik.
Prioritas utama selain green construction, tim proyek juga telah melakukan pengembangan digitalisasi melalui inovasi Building Information Modeling (BIM) dalam pekerjaan Pembangunan RSUD Bedas Arjasari. Tim proyek telah melakukan penerapan BIM 5D, yakni proses pekerjaan pada proyek menjadi lebih mudah mulai dari pembuatan gambar kerja, review desain, mapping progress, sequence pekerjaan, quantity take off dan cost estimate.
Kelik mengatakan perusahaan juga berkoordinasi dengan pihak Pemerintah Kabupaten Bandung khususnya Dinas PUTR yang terlibat pada proses pembangunan proyek baik itu pemberi tugas, kontraktor, maupun konsultan”jelasnya
“Selain itu, dengan adanya sistem data berbasis cloud maka seluruh proses kegiatan proyek dapat terekam dan tersimpan dengan baik juga dapat diakses secara realtime kapanpun dimanapun,” jelas keliik
Diketahui, Pembangunan RSUD Bedas Arjasari ini sesuai dengan Nilai kontrak yang tertera dan kami berkomitmen menyelesaikan Proyek senilai Rp. 27.217.740.934.00 (Dua Puluh Tujuh Miliar Dua Ratus Tujuh belas Juta,Tujuh Ratus Empat Puluh ribu Sembilan Ratus Tiga Puluh Empat Rupiah) dengan Masa Pelaksanaan 210 (Dua Ratus Sepuluh) hari.
Berkomitmen menyelesaikan proyek senilai yang menggunakan dana APBD Kabupaten Bandung Tahun 2023.
Sebelumnya Pemkab Bandung telah menuntaskan Pembangunan RSUD Kertasari dan RSUD Cimaung. Tahun ini RSUD Bedas Arjasari, RSUD Kecamatan Ciwidey dan Kecamatan Bojongsoang yang sudah disetujui oleh dewan dan eksekutif, dengan tujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Kabupaten Bandung.
“Setelah 2022 dibangun di Kertasari dan Cimaung, pada tahun 2023 ini diharapkan bisa tuntas lagu tiga RSUD. Saya akan tegak lurus dan fokus, berdasarkan peraturan Perundang-Undangan. Sudah menjadi Target Pemkab Bandung dalam memaksimalkan pelayanan masyarakat, tahun 2022/2023 untuk membantu 5 unit RSUD.”. (BR.17)
Discussion about this post