Garut, (BR).-Setelah Beberapa hari kebelakang disibukan dengan persiapan perlombaan Posyandu dan Olimpiade Kader Posyandu tingkat Kabupaten, seluruh kader Posyandu SAFIR 3 khususnya, umumya kader seluruh Desa Jatisari menghadiri acara penilaian dari pihak penetia, yang berlokasi di Kampung Tabrik Rt 03 Rw 03 Desa Jatisari Kecamatan Karangpawitan Garut.
Dalam acara tersebut di hadiri oleh Camat Karangpawitan Saepuloh, Sekmat Karangpawitan Badar, Kasi Kesra Kecamatan Karangpawitan, Aiptu Dany Chris perwakilan dari polsek Karangpawitan, Danramil Karangoawitan Kapten Caj Muji Rahayu, beserta babinsa Desa Jatisari Serda Budi Safari, Perwakilan BKKBN, Kapus Karangmulya beserta jajaranya para pedamping Desa tokoh masyarakat, dan tokoh agama.
Ketua penilai dari dinas DPMPD di ketuai oleh Yudi Sugiandi beserta tim, langsung datang menilai Posyandu Safir 3, Dalam Oliampide Posyandu dan Kader Posyandu tingkat Kabuputen Garut ini sebanyak 12 Posyandu yang lolos dari seleksi, Untuk hari ini Posyandu Safir yang kegiliran mendapat penilaian pertama.
Sekmat Kecamtan Karangpawitan Badar mengatakan, ‘perlomban ini merupakan program Kabupaten yang di selenggarakan oleh Dinas Pemberdayan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD)”, semoga pengorbanan dan usaha ibu/bapak semua menbawa hasil dan membawa nama baik Kecamatan Karangpawitan, tuturnya
Menurut Ketua PKK Desa Jatisari Lena Daman mengatakan “kami pihak Desa merasa bangga dengan mendapatnya kepercayaan kepada Posyandu SAFIR 3 oleh 3 PKM, yang berada di wilayah Kecamatan Karangpawitan, yaitu PKM Karangmulya, PKM Cempaka dan PKM Karangpawitan, untuk menjadi perwakilan Kecamatan dalam lomba Posyandu dan Olimpiade Kader Posyandu di tingkat Kabupaten, terus terang bagi kami dengan mendapatkan kepercayaan dari 3 PKM dan pihak Kecamatan, Rabu (16/03/2022)
“Saya ucapkan banyak terima kasih kepada Pak Camat, Pak Sekmat, beserta jajaranya, Ibu Kapus Karangmulya, Ibu Idar, dan yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu atas suppot dan dukungan kepada kami,” pungkas Lena. (BR.27)
Discussion about this post