KATAPANG, (BR).- Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Katapang yang terletak di Jalan Raya Ceuri, Katapang Kabupaten Bandung dengan luas lahan 19.320 meter persegi, tetap menjadi pilihan yang diinginkan bagi Siswa untuk melanjutkan, ke jenjang sekolah menengah kejuruan.
Hal tersebut, dikatakan Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Katapang, Dra Etti Mulyati, M.M.Pd di ruangannya. Sabtu 25 Juni 2022.
Pasalnya, SMKN 1 Katapang sudah bekerjasama dengan perusahaan di luar negeri maupun dalam negeri, diantaranya, PT Pindad, PT Len, PT DI, PT Inti, PT Venamon dan lain sebagainya yang tidak bisa disebutkan satu persatu.
“Berkat kerjasama yang erat dengan perusahaan ternama tersebut, 16 Siswa, lulusan SMKN 1, ada juga yang langsung diterima bekerja di PT Pindad,” katanya.
Sudah banyak prestasi yang diraih SMKN 1 Katapang, lanjut Dia, dalam kegiatan exstra kulikuler berhasil mendapatkan juara pertama dalam kegiatan LK3GT yang diselenggarakan di SMA Angkasa Lanud Sulaiman pada 19 Juni 2022 kemarin.
Dia juga menambahkan, SMKN 1 Katapang, pada saat ini sudah memiliki LSP.PI sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) dan memiliki program unggulan dalam bidang keahlian adalah Elektro Industri.
“SMKN 1 Katapang, merupakan sekolah pusat unggulan di bidang kerjasama luar negeri,” pungkasnya. (BR-25)












Discussion about this post