Bandungraya.net-Kertasari | Para Pimpinan DPRD Kab. Bandung dengan kesibukannya hari ini menyempatkan diri untuk melihat langsung kondisi wilayah yang terkena banjir bandang, di Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung.
Banjir bandang yang terjadi Pukul .14,30 WIB itu menyebabkan ratusan rumah di Kampung Sirna Galih Hamerang Desa Cikembang dan Desa Tarumajaya, Kecamatan Kertasari, Kabubaten Bandung mengalami kerusakan.
Seperti diberitakan sebelumnya menurut Pj. Camat Kertasari Nardi Sunardi, mengatakan banjir bandang melanda wilayah Desa Cikembang dan Desa Tarumajaya Kec. Kertasari Kab. Bandung, ujarnya Kamis Sore (01/04/2021).
“Berdasarkan data yang dihimpun pihak kecamatan Kertasari saat itu di Desa Cikembang Banjir Bandang melanda kawasan Kp. Hamerang RT.01,02,03 RW.13 jumlah rumah sebanyak 42 rumah , dan Jumlah KK sebanyak 110 KK, Yang terdampak 57 KK dengan perincian 20 KK rusak ringan, 30 KK rusak sedang, dan 7 KK rusak berat,” kata Dia.
Sementara di Desa Tarumajaya, Kampung Pilar 2 RW.11 dan 12 tercatat jumlah rumah : 4 unit, 3 Rusak ringan dan 1 Rusak berat, dengan jumlah KK : 16 kepala keluarga.
Dalam kunjungan hari ini Pimpinan DPRD Kab. Bandung H. Sugianto, H. Hen Hen Asep Suhendar dan H. Wawan Ruswandi didampingi Pj. Camat Kertasari Nardi Sunardi melakukan peninjauan langsung kebeberapa titik lokasi terdampak Banjir Bandang.
Dalam kesempatan tersebut pula Ketua DPRD Kab. Bandung H. Sugianto mewakili unsur pimpinan lainnya menyampaikan bantuan yang diterima langsung oleh camat kertasari Nardi. (BR-12)
Discussion about this post