Bandungraya.net-Ciwidey | Forum Pemuda PACIRA salurkan bantuan beras kepada warga jompo yang ada diwilayah Pasirjambu, Ciwidey, dan Pasirjambu, jumat, 21 Mei 2021.
“Insya Alloh ini menjadi agenda rutin Forum Pemuda PACIRA dibawah komando Purna Edianto,”.
Menurut Purna, Disamping agenda rutinan yang selama ini berjalan alhamdulillah kami diberi amanah atau kepercayaan oleh para donatur yang peduli akan para santri dan anak yatim piatu ditambah program peduli jompo dalam penyaluran shodaqoh berupa beras yang insya Alloh akan disampaikan kepada penerima manfaat.
Ketua Umum Forum Pemuda PACIRA Purna Edianto menyampaikan, sebanyak 20 karung untuk jompo dan masing masing jompo menerima 5 kg beras, insya Alloh akan menjadi program rutinan, kita tidak memandang banyak atau sedikit bentuk barang yang kami salurkan dari pihak donatur tapi kepedulian dan kasih sayang kepada jompo itu yang paling utama, ujar Purna.
Kita menyalurkan bantuan dari kang junaedi selaku bapak pembina FPP , Mudah – mudahan bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita. Ungkapnya.
Ketua umum Pacira, mengajak kepada seluruh masyarakat pegawai atau pun pelaku usaha yang mempunyai pemikiran dan KEPEDULIAN yang sama terhadap jompo, anak yatim piatu, para santri dan penghapal Quran untuk bersedia menjadi donatur, Pungkasnya ( ** )
Discussion about this post