Bandungraya. net – Sumedang | Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil meninjau titik lokasi rencana pembangunan menara Kujang Sapasang, yakni di Panenjoan, Desa Jemah, Kecamatan Jatigede, Minggu (23/5/2021).
Hadir dalam kesempatan tersebut, Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir, Ketua TP PKK Sumedang Susi Gantini, Sekda Herman Suryatman, Kepala Bappppeda Tuti Ruswati, Kadis Perkimtan Gungun Gunawan, Kepala DPTMPTSP Asep Uus Ruspandi dan Camat Jatigede Widodo.
Dikatakan Gubernur Jabar, bahwa pembangunan Kujang Sapasang ini akan menjadi landmark baru yang menandai lahirnya Jatigede sebagai kawasan pariwisata di Kabupaten Sumedang dan Jawa Barat.
“Selama ini Jatigede hanya dikenal sebagai kawasan untuk kegiatan pengelolaan air. Tetapi dengan keindahan yang luar biasa berupa miniatur pulau, sawah dan pemukiman membuat warga tertarik untuk datang ke Jatigede,” ungkapnya.
Oleh karena itu, kedepan akan kita fasilitasi dengan dibangunnya Mesjid sebagai tempat sholat dan istirahat, dan jembatan yang menghubungkan dua bukit.
“Dimana, di bukit akhir nanti akan berdiri Kujang Sepasang yang utama dan sepasang dalam skala kecil. Mudah-mudahan nanti setelah selesainya bisa menandai,” ujarnya.
Discussion about this post