Baleendah (BR.NET) Dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Bandung ke-383 Tahun, Camat Baleendah, Drs. Eef Syarif Hidayatullah, M. Si. menggelar serangkaian acara di Lapang Dodo. Sabtu (20/04/2024).
” Disamping mengikuti beberapa kegiatan yang berada di Kabupaten, kita juga mengadakan serangkaian acara, diantara nya melakukan upacara dilanjutkan dengan pesta rakyat, ” Ujarnya.
” Kita memberikan keleluasaan kepada masyarakat khususnya yang berada di wilayah Kecamatan Baleendah untuk mendapatkan hiburan dan menampilkan beberapa potensi yang berada di wilayah, “. Katanya.
Eef menyampaikan, acara ini bertema “Baleendah Cultural Festival”, yang berbasiskan Culture dan budaya kearifan lokal, serta bertujuan untuk mengajak kepada masyarakat bahwa hari ini pada tanggal 20 April merupakan hari jadi Kabupaten Bandung ke-383 yang harus kita rayakan bersama tidak hanya dikalangan tertentu tetapi dirasakan juga oleh masyarakat.
” Bersama-sama agar melihat dan memandang bahwa dari usia yang ke 383 tahun ini, seperti program bupati kabupaten bandung ini seperti apa realitas nya, serta apa saja capaian-capaian apa saja yang telah dilakukan oleh pemerintah kabupaten bandung, ” Imbuhnya.
Ia berharap, warga masyarakat merasa memiliki terhadap hari jadi kabupaten bandung ini, dengan mengisi berbagai macam hal-hal positif dan kegiatan yang bisa mengedukasi seluruh warga masyarakat serta dapat mencintai kearifan lokal yang ada.
” Kegiatan acara tadi diikuti sekitar 13 lebih kontestan dari masing-masing desa/kelurahan yang menampilkan berbagai macam jenis budaya sambil bersosialisasi kepada masyarakat juga, ” Katanya.
Dalam rangka menarik minat masyarakat, kita hadirkan UMKM agar warga masyarakat yang memiliki keahlian di bidang ekonomi bisa menampilkan hasilnya serta bisa meningkatkan kesejahteraannya juga.
Masyarakat yang hadir pada acara itu, turut disuguhi pentas musik Budi Cilok dan Richie (five minutes). Tukasnya. (Icha)
Discussion about this post