Banjaran (BR).- Generasi penerus MAVI Kab Bandung Giat berlatih Bola Voli di Lapangan Alun- alun Banjaran, Sabtu (6/8). Semangat berlatih anak-anak usia 15 THN, dalam cabor Bola Voli semakin antusias. Sementara mantan-mantan atlet bola voli SE-Kabupaten Bandung ikut berlatih.
Ketua MAVI Kab.Bandung, H. Edi Black, mengatakan sudah saatnya membina anak-anak yang berbakti.
“Mari kita dukung dan berikan motivasi buat generasi penerus, tetapi kita selaku mantan atlet voli perlu giat berlatih sesuai dengan jadwal latihan, untuk itu ajang sirahturahmi atau persaudraan semakin erat,” ujar H. Edi.
H. Edi Black berterimakasih kepada para donatur yang ikut mendukung serta menyediakan konsumsi, bagi atlet-atlet yang sedang berlatih.
Sementara H. Sadam selaku promotor dan ketua pelaksana open turnamen yang akan datang pada Bulan Desember 2022 ,mengajak giat berlatih dengan rutin bersama para atlet yang usianya 45 tahun ke atas.
“Kami merasa bangga kepada rekan-rekan mantan atlet bola voli khusus Kab. Bandung tapi dari itu kesehatan dan kesetabilan fisik harus tetap kita jaga,tetapi dengan silaturahmi ini , MAVI Kab. Bandung akan kompak dan guyub,” imbuh H. Adam .
H. Adam merasa terpanggil dengan penggenersian anak-anak usia 15 th, akan menjadi pengganti para mantan atlet bola voli yang sudah tidak muda lagi.
Hal yang lain disampaikan Ade Kama, sebaiknya dalam latihan keliling ke lapangan yang lain, karena akan menjadikan pengenalan. (BR.13)
Discussion about this post