Ade menekankan isu tentang pemulihan ekonomi menjadi domain dalam berbagai aspek pembangunan pasca pandemi Covid-19. Terkait hal tersebut, maka diperlukan adanya komitmen yang kuat dari berbagai pemangku kepentingan untuk mempercepat pemulihan ekonomi dan meningkatkan perlindungan sosial bagi masyarakat miskin yang terdampak pandemi Covid-19.
Kegiatan tersebut dihadiri Forkopimda Kab. Tasikmalaya, Sekretaris Daerah Mohamad Zen, para Kepala SKPD, dan peserta virtual dari perwakilan Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri, perwakilan Bappeda Provinsi Jawa Barat, perwakilan Kab/Kota tetangga, Camat se-Kab. Tasikmalaya, Pimpinan BUMD, Akademisi, BUMN, dan undangan lainnya.
Page 2 of 2
Discussion about this post