Bandungraya. net – Sumedang | Para calon kepala desa pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Tahun 2021 mengikuti Deklarasi Damai Pilkades yang dilaksanakan di Pendopo IPP, Rabu (20/10/2021).
Pilkades serentak yang dijadwalkan tanggal 27 Oktober 2021 mendatang, diikuti oleh 89 desa di 26 Kecamatan.
Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir yang hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan, deklarasi damai merupakan sebuah ikhtiar agar penyelenggaraan Pilkades di Kabupaten Sumedang berjalan dengan aman, damai, dan kondusif.
“Deklarasi damai ini merupakan sebuah kesepakatan seluruh calon kepala desa untuk menjalankan Pilkades dengan aman, dan damai. Masing-masing calon berkomitmen siap menang siap kalah, tidak menyebarkan berita bohong, serta money politic sehingga menghasilkan para Kades yang berkualitas,” tuturnya.
Menurut Bupati, deklarasi damai memberikan efek psikologis bagi seluruh Kades untuk mengikuti Pilkades dengan sebaik-baiknya, terutama mengarahkan para pendukungnya untuk menjalankan aturan yang ada sehingga Pilkades Sumedang berjalan aman, damai, dan kondusif.
“Selain itu, Pilkades harus aman dari Covid-19 serta sukses menghasilkan Kades-Kades yang berkualitas dan berintegritas,” ujarnya
Diterangkan Bupati, Kabupaten Sumedang mempunyai warisan (legacy) dimana setiap ada perhelatan selalu berjalan dengan aman, damai, dan kondusif.
“Saya harap Pilkades di Kabupaten Sumedang tidak ada pertengkaran dan perselisihan. Pilkades bukan segala-galanya, namun salah satu bagian dari ikhtiar untuk dijalankan setiap enam tahun sekali di setiap desa,” terangnya.
Sementara itu, Devi Supriadi (52) salah satu Calon Kepala Desa Cibeusi Kacamatan Jatinangor mengatakan, tujuan dirinya mengikuti Pilkades adalah untuk menjadikan desanya menjadi lebih baik, terutama pada bidang pelayanan publik. Oleh karena itu, ia menyatakan kesiapannya mengikuti Pilkades serentak di Kabupaten Sumedang.
“Dari awal saya sudah mempersiapkan sebaik mungkin untuk mengikuti Pilkades di Desa Cibeusi berjalan dengan aman, damai, dan kondusif sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan,” tutupnya. (BR 11)
Discussion about this post