Bandungraya.net-Soreang | Pencegahan, penanganan, penanggulangan dan pemulihan ekonomi dampak pandemi covid-19, tidak mungkin hanya dilakukan oleh pemerintah saja. Semua unsur masyarakat harus bersinergi dan bahu membahu melakukannya.
Untuk itu, ucap Penjabat (Pj.) Bupati Bandung Dedi Taufik, tema yang diambil pada Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-380 tahun 2021 diarahkan pada peningkatan sinergitas. Tema tersebut adalah ‘Dengan Semangat Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-380 tahun 2021 Kita Perkuat Sinergitas Dalam Penanganan Pandemi Covid-19 Guna Mewujudkan Stabilitas Ekonomi Nasional’.
“Kita ingin bersinergi, bahu membahu semua unsur masyarakat dengan pendekatan pentahelix. Sehingga diharapkan pencegahan dan penanggulangan covid-19 bisa diatasi dengan baik, dan ekonominya segera bangkit,” ucap Pj. Bupati di sela acara peringatan hari jadi yang dipusatkan di Gedung Mohamad Toha Soreang, Selasa (20/4/2021).
Selain protokol kesehatan 5M, yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan membatasi pergerakan, ia juga menyebutkan 3 T, yaitu testing, tracing dan treatment, yang harus terus dijaga dan disosialisasikan kepada seluruh masyarakat. Kabupaten Bandung kini berada di zona kuning atau risiko rendah covid-19, dan itu harus dipertahankan dengan menjaga prokes.
Discussion about this post