Soreang (BR).- Badan Kepegawaian, Pelatihan dan Pendidikan (BKPP) Kabupaten Bandung mengungkapkan sejak Senin 22 Oktober hingga Jumat 9 November mendatang telah membuka pendaftaran seleksi lowongan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bandung, Kepala Dinas Koperasi dan Ukm serta Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumberdaya Manusia.
Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Karir BKPP, Teguh Purwadi hingga saat ini belum ada pihak yang mendaftar pada jabatan tersebut. Ia mengungkapkan apabila hingga batas waktu belum ada yang mendaftar maka akan diperpanjang dua kali selama 10 hari ke depan.
“Jabatan kosong itu ada tiga, Sekda, Dinas Koperasi dan UKM dan staf ahli bidang kemasyarakatan dan sumberdaya manusia,” jelas Teguh saat dihubungi wartawan, kemarin (28/10)
Menurutnya, pihaknya diberi waktu 15 hari untuk membuka pendaftaran calon sekda oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Kalau pendaftaran tahap pertama belum ada yang mendaftarkan diri, perpanjangan waktu pendaftaran merupakan kewenangan KASN.
“Kami diberi waktu dan membuka pendaftaran mulai tanggal 22 Oktober sampai 9 Nopember 2018 mendatang, kalau belum ada yang mendaftar akan diperpanjang oleh KASN,” katanya
Lebih lanjut, tegus mengatakan sejak mendapatkan surat rekomendasi dari KASN pada 19 Oktober lalu, Pihak Panitia Seleksi (Pansel) Calon Sekda terus menyosialisasikan kepada seluruh pejabat dilingkungan Pemerintah Kabupaten Bandung yang ingin mendaftar dan juga ke pemerintah daerah lain.
” Kami sudah mengumumkan kalau di kabupaten bandung dibuka pendaftaran untuk mengisi jabatan pimpinan pratama eselon dua. Selain diumumkan di lingkungan Pemkab Bandung, juga diumumkan di daerah lain melalui pansel,” akunya
Teguh menambahkan, sebelumnya diketahui kalau masa jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bandung, yang diemban Sofian Nataprawira akan segera berakhir Desember 2018, Pemerintah Daerah (Pemda) sendiri tengah mempersiapkan penjaringan terbuka (open biding) serta panitia seleksi (pansel) Sekda.
“Pansel membuka pendaftar bagi pelamar calon sekda dengan menggunakan Sijapti (Sistem Jabatan Tertinggi),” tuturnya
Menanggapi berakhirnya masa jabatan sekda, Bupati Bandung Dadang M Naser berharap sosok yang akan menempati posisi Sekda mendatang mempunyai kepemimpinan yang kuat untuk menjalankan roda birokrasi. Selain itu, harus memahami manajemen pemerintahan.
“Dia harus memiliki kewibawaan dan memiliki pola kemimpinan kuat untuk mendirikan birokrasi,” ujarnya kepada wartawan beberapa waktu lalu.
Menurutnya, pihaknya akan melakukan rapat koordinasi untuk disampaikan persyaratan yang harus diikuti oleh para peserta. Ia menuturkan, open biding akan dilaksanakan berbarengan dengan open biding beberapa dinas, staf ahli. Selain itu open biding boleh diikuti oleh internal dan eksternal Pemerintah Kabupaten Bandung.
“Oven biding akan diikuti oleh pelamar calon pimpinan pratama eselon dua, selain dari pejabat pemkab bandung juga akan diikuti juga dari pemerintah luar kabupaten Bandung,” pungkasnya. (BR. 01)
Discussion about this post