Bandungraya.net – Jakarta | Sejumlah harga kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) di pasar tradisional, rata-rata mengalami kenaikan cukup signifikan.
Dilansir cnnindonesia.com, seperti harga bawang merah ukuran sedang rata-rata di pasar tradisional mencapai Rp38.150 per kilogram. Itu melonjak hingga 9,63 persen dibandingkan pekan lalu yang masih Rp34.800 per kilogram.
Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS), tak hanya bawang merah, komoditas lain juga kompak naik. Untuk bawang putih, rata-rata harganya Rp31.050 per kilogram atau naik 5,52 persen dari pekan lalu yang Rp29.500 per kilogram.
Kemudian, harga cabai merah besar naik 9,39 persen dari Rp46.700 per kilogram menjadi Rp50.150. Sementara harga cabai keriting merah naik 4,9 persen dari Rp19 ribu menjadi Rp51.400 per kilogram.
Discussion about this post