Bandung (BR).-Sabtu 23 Maret 2018, Camat Rancasari Dra. Hj.Sri Kurniasih, M.Si menerima piagam penghargaan sebagai juara bertahan dalam lomba Eco Office Se-Kota Bandung di TSM ( Trans Studio Mall ). Kantor Kecamatan Rancasari sebagai juara bertahan dalam lomba Eco Office tersebut. sebagaimana kita tahu bahwa kantor yang menerapkan sistem Eco Office adalah Kantor yang peduli lingkungan yang telah mewujudkan penerapan sistem manajemem lingkungan dalam kegiatan perkantorannya, Tujuannya adalah untuk menciptakan lingkungan kantor yang bersih,indah,nyaman,serta menyehatkan. selain itu Eco Office bertujuan juga untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi pemakaian sumber daya alam.
Prakteknya yang bisa dikerjakan antara lain adalah penghematan listrik dan air, penggunaan kertas seefisien mungkin, memilah sampah organik dan non organik. Yang paling penting adalah mengubah perilaku.
Memberikan kenyamanan bagi individu yang berada di lingkungan kantor dan sekitarnya.akan tetapi Konsep Eco Office ini tidak akan berjalan maksimal jika individu-individunya belum sadar akan pentingnya menjaga lingkungan. Harus ada kemauan untuk merubah perilaku, tidak akan merubah jika tidak ada kemauan. Keuntungan tidak hanya bagi kantornya tapi bagi dirinya sendiri. (Heri)
Discussion about this post