Bandungraya.net – Soreang | Pengisian jabatan Kasi di Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung, saat ini menjadi perbincangan hangat dan menarik di lapangan.
Berkaitan dengan penujukan Kasi Kurikulum, Kasi Sarana Bidang SMP, dan Kasi Program Bidang DAI, di Dinas Pendidikan kab. Bandung, saat dihubungi Kepala BKPSDM H. Wawan M Ridwan melalui pesan singkat whatsApp mengatakan bahwa hingga saat ini dirinya mengaku belum ada pormasi baik itu rotasi, mutasi dan promosi jabatan di lingkungan pemerintah Kab. Bandung, Rabu, (10/03/2021)
Apalagi untuk jabatan struktural, ditegaskannya bahwa hingga saat ini belum ada kegiatan terkait hal tersebut.
Sementara pantauan bandungraya.net berkenaan dengan hal tersebut di lapangan telah terjadi perubahan/rotasi jabatan dari Korwil pendidikan, saat ini menduduki jabatan Kasi di Dinas pendidikan kab. Bandung hingga kurun waktu 2 pekan lebih.
Uniknya lagi, jabatan kordinator pendidikan di kecamatannya sudah lepas dan digantikan oleh orang atau petugas baru, contoh seperti Korwil Margahayu, Cimaung dan Soreang.
Muncul pertanyaan dari manakah Surat Keputusan Pengangkatan tersebut muncul, sementara kita ketahui bersama bahwa di Pemerintah Kab. Bandung saat ini jangankan Bupati/wkl. Bupati Devinitip, Pejabat Bupati Bandung saja belum ada!!.
Dihubungi bandungraya.net pejabat Sekretaris Dinas Pendidikan H. Adang Safaat, yang memiliki tugas pokok membantu Kepala Dinas Pendidikan dalam melaksanakan perumusan rencana program dan kegiatan, mengkoordinasikan, monitoring, urusan administrasi umum dan kepegawaian, keuangan, serta perencanaan evaluasi dan pelaporan, saat diminta klarifikasi terkait jabatan tersebut diatas hingga berita ini diturunkan belum memberikan jawaban dan keterangannya. (red)
Discussion about this post