Bandung ( BR. NET ) Dalam rangka optimalisasi berbagai bantuan serta PAD Desa Cukang Genteng berbagai peningkatan Infra Struktur dilakukan Pemdes Cukang Genteng Kecamatan Pasir jambu Kabupaten Bandung.
Yang diantaranya pembangunan kantor Desa seluas 10×20 Meter dan Gedung Serbaguna ( GOR) 17,5 x 13 Meter. Yang berkedudukan di Kp. Sidang Mulya RT 02 RW 11 Desa Cukang Genteng Kec. Pasir jambu Kab. Bandung, hal tersebut diutarakan Sekretaris Desa Cukang Genteng Saeful Hasan Atori Pada Minggu 8 September 2024.
Dikatakan Saeful, bahwa alokasi anggaran untuk pembangunan Kantor Desa berasal dari PAD dan Bonus Produksi
Ungkap Sekdes, kepala Desa Cukang Genteng baru menjabat kurang lebih 4 tahun jadi kepala Desa, namun Alhamdulillah apa yang menjadi keinginan warga dan tokoh khususnya Kantor Desa sudah bisa terkabulkan meski pada pelaksanaanya belum tuntas dan baru mencapai kurang lebih 40 Persen pembangunannya.
Ditarget pada awal tahun 2025 sudah beres, alokasi untuk pembangunan Kantor Desa diperkirakan kuranglebih 400 juta, dan saat ini diperkirakan sudah menghabiskan Dana sebesar Rp. 170 juta, Ujarnya.
‘ untuk pembelian material pembelian secara berangsur karena kondisi lokasi bangunan yang berada diluar, dan tidak ada petugas yang menjaga, ” Ulasnya.
Masih kata Sekdes, bahwa Pembangunan kantor Desa dibangun berdasarkan hasil musyawarah dengan masyarakat dan Unsur BPD, serta berdasarkan Perdes dan ijin Pemerintah Terkait, saat ini sedang proses sertifikasi status Tanah di BPN, Tuturnya.
Untuk papan Proyek sudah dilakukan perbaikan dua kali, sedangkan untuk pegawai berasal dari penduduk setempat sebanyak 15 orang, Jelas Saeful Hasan Atori.
Ungkapan lain disampaikan Sanun ( 63 tahun) yang menjelaskan bahwa sejak dirinya bekerja dari awal pembangunan Kantor Desa Cukang Genteng hingga sekarang untuk papan proyek sudah terpasang sejak dulu.
” Sudah mengalami kerusakan akan tetapi yang barunya sudah dipasang lagi, ” Cakap Sanun ( Danru/Gugum)
Discussion about this post