Kab Tasikmalaya, (BR).- Digelar di Sebuah Dusun di Desa Sundakerta Kec Sukahening Kab Tasikmalaya pentas Patok Festival Ternak Domba dan kambing yang di himpun HPDKI ( Himpunan Peternak Domba dan Kambing Indonesia), masih dalam rangkaian HUT RI ke 77.
Dengan semangat nasionalisme melalui peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77, HPDKI (Himpunan Peternak Domba Kambing Indonesia) PAC kecamatan Sukahening menggelar Festival ternak domba dan kambing dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat peternak yang bertempat di Desa Sundakerta kecamatan Sukahening Kabupaten Tasikmalaya. Rabu (24/08/2022).
Dalam kesempatan ini hadir, Wabup Tasikmalaya, Dari Dinas Pertanian, Dinas Pariwisata, perwakilan aparatur Kecamatan, Tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan pemilik Domba dan kambing.
Jajah (Abur) Ketua pelaksana kegiatan mengatakan dalam pidato sambutannya, mengatakan silaturahmi antar peternak sewilayah se Kecamatan Sukahening dalam rangka menyambut HUT RI ke 77. dalam rangka meningkatkan produktipitas dan kriteria ternak, melalui ajang silaturahmi dan mengembangkan pemberdayaan masyarakat. Adapun laporan masyarakat se wilayah sukahening jumlah peternak, jumlah kelompok/ padepokan= 40, jumlah peternak individu= 208 orang, jumlah petrnak kambing= 267 orang, petrnak domba= 1.208 orang, kegiatan pentas ini kerjasama dengan organisasi HPDKi (PAC) wilayah kec sukahening, karangtaruna, dan sanggar seni, adapun jenis penilian atau katagori yang d lombakan, Raja kasep, Raja petet gulingan, Raja petet jajalan, Raja pedaging, Raja pejantan, Ratu bibit lokal(kambing).
H. Cecep Nurul Yakin, Wakil Bupati Tasikmalaya mengatakan Kepada wartawan, Saya sengaja datang karena ingin mengapresiasi setiap warga Kabupaten Tasikmalaya yang punya kreativitas tinggi, ini adalah salah satu ikhtiar masyarakat yang muncul dari bawah, tentu kami dari pemerintah kabupaten Tasikmalaya berkewajiban mengapresiasi,bdan tentunya juga di tempat-tempat lain juga harus bisa mencontoh seperti ini, karena selain ada kreativitas juga menghadirkan kebersamaan, kebahagiaan dan yang paling penting adalah saling menyemangati untuk saling mensejahterakan.
Ditempat yang sama yaitu Dahyan selaku penasehat HPDKI PAC Sukahening mengungkapkan, Kegiatan hari ini merupakan salah satu agenda pengurus anak cabang HPDKI Kecamatan Sukahening, ini merupakan salah satu bagian untuk meningkatkan serta memberikan motivasi kepada peternak agar lebih giat dalam meningkatkan kwalitas hasil ternaknya, dengan tujuan untuk mensejahterakan mereka, karena diadakan event-event seperti ini merupakan etalase nilai jual produk ternak mereka.
“Alhamdulillah dengan datangnya Wakil Bupati Tasikmalaya ini merupakan sebuah apresiasi dan motivasi bagi kita semua para peternak, mudah – mudahan bisa di terjemahkan oleh peternak, karena ini sebuah dorongan, bahwa pemeliharaan domba dan kambing di kecamatan Sukahening lebih meningkat dan apalagi didorong dengan program desa yaitu pemberdayaan yang di alokasikan untuk peternakan domba dalam ketahanan pangan,” tuturnya.
Dahyan menerangkan, kebetulan mengenai operasional sudah tanggung jawab panitia dan menurut mereka semua instansi sudah diundang, sebetulnya di awal juga kami pernah diskusi dan audiensi atau ngobrol bareng dengan Muspika, dan Alhamdulillah semua mendukung dalam arti proses perencanaan dan akhirnya Alhamdulillah memberikan apresiasi juga, hanya untuk hari ini kami tidak tahu persis alasannya tidak hadir karena tidak ada konfirmasi ke kami, akan tetapi kami punya prediksi mungkin pak Camat ataupun Pak Kepala Desa ada agenda yang lebih penting daripada event ini. (BR.05)
Discussion about this post