Garut, (BR).- Pondok Pesantren Miftahul Hidayah 4, Pimpinan KH Afif Badruzaman peringati hari lahir yang ke 40, Pondok Pesantren Miftahul Hidayah 4 yang berlokasi di kampung Cisiih Desa Kadongdong.
Dalam rangka memperingati hari lahir pesantren yang ke 40, Ponpes mengadakan berbagai macam kegiatan santri dan santriwati diantaranya lomba menghapal jurumiyah, kitab yaqulu, imriti dan juga bhtsulkutub, kegiatan Harlah ke 40 di laksanakan selama 4 malam yang dimulai dari kamis malam 30 November 2022 sampai dengan Minggu malam 4 Desember 2022.
Untuk malam puncak panitia akan menampilkan 2 ulama besar dari Pondok Pesantren Miftahul Hidayah 1 Sayuran Prof Drs KH Bunyamin dari Tasikmalaya. Minggu 4/12/2022
KH Afif Badruzaman selaku sesepuh Pondok Pesantren berharap dengan adanya kegiatan tersebut, agar para santri dan santriwatinya menjadi generasi yang bertaqwa dan bisa bersaing.
Usep Jalaludin selaku alumni Pondok Pesantren menghaturkan bayak terima kasih kepada Ponpes atas ilmu yang sudah diajarkan dan juga kepada ketua alumni yang sudah menyelenggarakan acara tersebut. (BR.27)
Discussion about this post