Garut (BR).- Setelah resmi dilantik pada hari Rabu tanggal 4 Januwari 2023, Panitia Pemilihan Kecamatan ( PPK ) Kecamtan Karangpawitan Bersilaturahmi Ke Kapolsek Karangpawitan Polres Garut.
Acara silaturahmi PPK Kecamatan Karangpawitan di Mako Polsek Karangpawitan Polres Garut, hadiri oleh Camat Karangpawitan Drs Dadi Dzakaria M.Si., beserta Sekmat Ganjar Ahadiat Tursana S.STP, beserta Staf yang lainya, Kapolsek Karangpawitan Kompol Saifuddin Hamzah S.Pd., M.Pd., Danramil 1102/Krp Kapten Caj (K) Muji Rahayu. Senin 09/01/2023
Dalam Kesempatan itu Kapolsek Karangpawitan Polres Garut mengatakan ‘ PPK Kecamatan Karangpawitan yang terdiri dari 5 orang harus satu tujuan dan satu arah dalam menyukseskan pesta rakyat 5 tahunan, PPK mengemban tugas yang sangat berat dalam pelaksanaan pemilu, sebelum permasalahan naik di tingkat Kabupaten/kota, PPK Kecamatan dulu yang maju kedepan untuk menjelaskan kronologi permasalahan”.
Untuk itu sebagai anggota PPK kita harus membuangan egoisme diri kita masing masing kita harus bersatu dalam bekerja dan berpikir, dan jangan coba coba untuk meloloskan atau membela sanak pamili yang akan menjadi peserta pemilu, sebagai PPK kita harus independen dalam melaksanakan tugas.
Harapan Kapolsek karangpawitan polres Garut Kompol Saifuddin Hamzah S.Pd.,M.Pd., kepada anggota terpilih PPK kec Karangpawitan bisa bekerja optimal, transparan dan akuntabel.
Di saat yang sama ketua PPK Kecamatan Karangpawitan Kamaludin mengatakan PPK Kecamatan Karangpawitan bertekad akan membangun kesepakan untuk menyukseskan pemilu 2024 di wilayah Kecamatan Karangpawitan.
Kamaludin berharap kami bersama rekan rekan bisa menyelenggarakan pemilu sampai pada tahapan 2024 bisa terselenggara dengan aman sukses dan tanpa ada pelanggaran. Pungkasnya (BR11)
Discussion about this post