Kota Tasikmalaya (BR)-Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 Oktober 2020 kali ini sangat berbeda dari tahun – tahun sebelumnya dikarenakan suasana masih dalam pandemi covid-19.
Seperti halnya pelaksanaan kegiatan upacara Hari Kesaktian Pancasila di tingkat Kota Tasikmalaya. Demi menjaga kerumunan di tengah pandemi, Walikota Drs. H. Budi Budiman yang didampingi Wakil Walikota Tasikmalaya H. Yusuf beserta Wakil Ketua DPRD, unsur Forkopimda dan Sekdakot serta tamu undangan lainnya hadir melalui video conference, Kamis (1/10).
Dalam sambutannya Walikota Tasikmalaya, Drs. H. Budi Budiman menyampaikan, atas nama pemerintah Kota Tasikmalaya mengucapkan Selamat Memperingati Hari Kesaktian Pancasila 2020, Mari Perkuat Persatuan dan Kesatuan Bangsa.
“Hari Kesaktian Pancasila pada 1 Oktober 2020 diperingati karena ideologi Pancasila kembali dikuatkan oleh pemerintah pasca peristiwa G30S. Hari Kesaktian Pancasila berkaitan dengan peristiwa 30 September 1965 yang dikenal pula sebagai insiden Gerakan 30 September (G30S). Dimana diketahui pada peristiwa 30S/PKI, enam jenderal serta beberapa orang lainnya dibantai sekelompok orang yang menurut otoritas militer saat itu Partai Komunis Indonesia.
Gejolak yang timbul akibat G30S/PKI sendiri pada akhirnya berhasil diredam oleh otoritas militer Indonesia, sehingga dinamakan Hari Kesaktian Pancasila”, ujarnya. (BR 20)
Discussion about this post