Kutawaringin, (BR).- Polresta Bandung kali ini melaksanakan program Jumat Curhat di Aula Desa Jatisari, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Jumat (13/1/2023).
Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan dalam Jumat Curhat yang dilaksanakan ke delapan kalinya ini, warga yang hadir menyampaikan perlunya kehadiran SIM keliling di wilayah Kecamatan Kutawaringin.
“Karena menurut warga, di sini belum pernah sama sekali tersentuh pelayanan SIM keliling,” ujar Kusworo.
Kusworo menjelaskan bahwa selama ini SIM keliling lebih memprioritaskan untuk kecamatan-kecamatan yang jarak tempuhnya jauh menuju ke Polresta Bandung.
“Seperti di Ciwidey, Pangalengan yang perjalanan menuju ke Polresta Bandung itu dua jam,” katanya.
Namun demikian, karena ini permintaan dari warga, kata Kusworo, sesuai dengan jadwal SIM keliling pada hari Senin (16/1/2023) dilaksanakan di Kecamatan Banjaran.
“Namun, sebelum ke Kecamatan Banjaran akan mampir dulu ke Desa Jatisari. Nanti, wargayang mau melakukan perpanjangan SIM A dan C dikoodinir oleh Kepala Desa Jatisari. Pelaksanaannya akan dimulai sejak pukul 07.00 WIB-09.00 WIB,” terangnya.
Tak hanya itu, pada Jumat Curhat tersebut pihaknya juga menerima keluhan terkait modus penipuan online. Dimana dari aduan tersebut, pihaknya menyarankan kepada korban untuk membuat laporan ke Polresta Bandung.
Selain itu, warga juga meminta di wilayah Kutawaringin untuk dibangun kantor polsek. Menurut warga, selama ini Kecamatan Kutawaringin masih masuk di wilayah hukum Polsek Soreang.
“Karena memang Polresta Bandung ini membawahi 30 kecamatan dengan 26 polsek, sehingga masih ada 4 kecamatan yang masih menyatu wilayah hukumnya dengan kecamatan yang lainnya dalam satu polsek,” tutur Kusworo.
Di antaranya adalah Kecamatan Kutawaringin yang bersama-sama dengan Kecamatan Soreang di bawah wilayah hukum Polsek Soreang.
Mendapat permintaan terkait pembangunan Mapolsek Kutawaringin, Kusworo menjelaskan adanya kendala.
Meski begitu, pihaknya akan terus berjuang agar dengan anggaran DIPA di 2024 nanti bisa ada tambahan anggaran untuk membangun polsek-polsek yang saat ini masih melebur dengan kecamatan yang lain. (BR . 68 )
Discussion about this post