Kab Tasikmalaya (BR).- Banjiir bandang yang terjadi di Garut pada akhir bulan lalu masih menyisakan dampak yang dirasakan oleh masyarakat. Terutama lahan pertanian seperti sawah yang rusak berat hingga hari ini. Pemerintah setempat menginformasikan kepada warga untuk tetap waspada mengingat musim hujan yang terus berlangsung hingga beberapa waktu kedepan.
Angga Rizqiatama Marcom Aksi Cepat Tanggap (ACT) mengatakan kepada bandungraya.net , ACT menjadi salahsatu lembaga kemanusiaan yang hingga kini masih bersama warga yang terdampak banjir bandang dengan mendirikan posko bantuan ACT dari hari pertama kejadian. Tentunya ini berkat do’a serta bantuan dari para sahabat dermawan terutama mitra yang terus mensupport dalam aksi-aksi yang dilakukan oleh ACT,
Seperti yang dilakukan pada hari Selasa (14/12/2021) kemarin, ACT Kabupaten Tasikmalaya bersama TamanHati berbagi untuk mengirimkan bantuan berupa pangan, obat-obatan dan yang lainnya untuk para warga yang terdampak banjir bandang Garut.
Kang Valta selaku perwakilan dari TamanHati Berbagi menyampaikan bahwa ini bentuk kepeduliannya untuk masyarakat yang sedang terkena musibah.
“Alhamdulillah walaupun ini ditemani hujan tapi tidak menurunkan semangat tim ACT yang selalu siap melakukan aksi-aksi kebaikan seperti sekarang penurunan bantuan dari kami, mudah-mudahan ini bisa meringankan masyarakat yang terkena dampak dari banjir bandang yang terjadi beberapa minggu lalu,” ujar Valta.
Riza selaku perwakilan dari ACT Kabupaten Tasikmalaya menyampaikan memang kondisi di lokasi belum pulih 100% walaupun Alhamdulillah para warga sudah mulai beraktivitas seperti sedia kala.
Terimakasih sahabat dermawan yang terus mendukung aksi kami terkusus TamanHati berbagi yang pada kesempatan ini menitipkan bantuan melalui ACT, semoga Allah Subhanahu Wata’ala membalas kebaikan sahabat dermawan semua. (BR.05)
Discussion about this post