Masih dikatakan Akmal, secara sengaja Provinsi Jawa Barat launching e-Perda setelah Provinsi Banten beberapa hari lalu. Pasalnya, Provinsi Jawa Barat banyak sekali prestasi dan inovasi nyata secara berturut- turut dengan selalu meraih peringkat 1 dan 2 dalam prestasi inovasi se-Indonesia.
Menurut Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, yang biasa disapa Emil, dirinya sangat menyambut baik atas kegiatan tersebut.
“Ini merupakan inisiatif baik dari Ditjen Otonomi Daerah pada Kementrian Dalam Negri. Kami tunggu,” ujar Emil.
Lanjut Kang Emil masih banyak masalah yang harus disingkronkan bersama, selain daripada itu juga dunia ini telah bergeser kepada era digital, dengan adanya e-Perda diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan diantaranya, hyper regulation , isu hukum, tumpang tindih, inkonsisten, multitafsir serta disharmoni.
” Pastikan Kepada Sekertaris Daerah Tahun 2021 seluruh daerah dapat memahami e-Perda serta kita dapat menjadi contoh bagi daerah-daerah lainnya,”pungkas Emil. (BR-05)
Discussion about this post