Sumedang (BR.NET).- H. Asep Uus Ruspasndi, selaku Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Sumedang mengucapkan rasa syukur bisa menghadiri acara Doa Bersama dan Silaturahmi Kebangsaan MTB dalam menyambut Tahun Baru 2025/ 1 Rajab 1446 H, yakni di Masjid Agung Kabupaten Sumedang.
Ia mengatakan, kegiatan pengajian oleh Majelis Ta’lim Bersatu (MTB) Sumedang tersebut dapat memupuk rasa persatuan dan kesatuan.
Diutarakan dalam sambutannya mewakili Pj Bupati Sumedang H. Yudia Ramli, dirinya mengaku kegiatan tersebut sebagai upaya merajut bingkai ukhuwah islamiah.
“Semoga menjadi ladang amal saleh melalui acara positif yang diridoi Allah SWT,” ujarnya.
Asep Uus mengajak warga Sumedang merayakan malam tahun baru dengan penuh makna rasa sujud syukur.
“Semoga Allah SWT memberikan petunjuk dan hidayah,” kata Asep Uus.
Terpantau, acara ikut dihadiri Forkopimda Sumedang, Forkopimcam Sumedang Selatan serta tamu undangan.
Bahkan, dihadiri Bupati Sumedang terpilih, H. Dony Ahmad Munir yang juga Ketua DKM Masjid Agung. (Gani)
Discussion about this post