Sumedang (BR).- Jelang akhir pekan, pengamanan objek wisata Jans Park diperketat guna meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kejahatan dengan berbagai modus operandi yang bisa menargetkan para pengunjung, terutama di area tempat parkir, Senin 21 Agustus 2023.
Upaya tersebut, tidak terlepas dari kedekatan dan kemitraan Bhabinkamtibmas Cileles, Aipda Cevi Rian, dirinya berfokus pada langkah-langkah preventif dan imbauan kepada karyawan, serta pengunjung objek wisata.
Ia pun mengimbau, kepada pihak pengelola objek wisata untuk meningkatkan pola pengamanan di tempat parkir dan dalam area objek wisata, mengingat banyaknya pengunjung pada akhir pekan.
“Saya ingatkan, agar semua pihak selalu waspada terhadap potensi kejahatan dengan berbagai modus operandi yang bisa menargetkan para pengunjung,” tegasnya.
Sisi lain, ia juga berharap pihak manajemen bisa melampirkan dokumentasi giat sebagai bukti kepada pihak berwenang dan menyediakan tenaga medis serta ambulans di lokasi objek wisata guna memberikan pelayanan yang cepat jika diperlukan.
“Segera laporkan kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa, apabila ada gangguan kamtibmas. Karena atas dedikasi, semangat dan kerjasama yang baik, tentu akan menciptakan wilayah hukum Polsek Jatinangor tetap kondusif,” imbuhnya. (BR-10)
Discussion about this post