Kab. Bandung (BR).- DPD KNPI Menggelar Refleksi Sumpah Pemuda Ke 95 “Spirit Sumpah Pemuda Pada kondisi dan Tantangan Masa Kini, Untuk Mewujudkan Visi Bandung Bedas” Teras Sentani (27/10/2023).
“Dengan mengusung tema ” Spirit Sumpah Pemuda Pada Kondisi dan Tantangan Masa Kini, Untuk Mewujudkan Visi Bandung Bedas” maka sebagai pemuda yang intelektual hendaknya tetap bersatu dan tidak terpecah-belah, karena Indonesia merupakan negara luas yang terdiri dari beragam Suku, Ras dan agama,” tuturnya
Senada dengan hal itu, Wakil Ketua KNPI Kabupaten Bandung Bidang Kebersamaan Antar Lembaga Praha A Santana, mengatakan, intinya bahwa hari ini merupakan Refleksi Sumpah Pemuda. “Sebagai anak bangsa, di mana kita menjadi andalan ibu pertiwi, sebaiknya merefleksi dan tetap mengingat bagaimana perjuangan pemuda-pemuda sebelumnya dalam memerdekakan negara Indonesia,” tuturnya.
Praha menyampaikan, saat ini kita bersama-sama merefleksi 95 tahun terselenggarakan Sumpah Pemuda, di masa saat ini ada beberapa kepentingan yang disusupi pada kaum muda.terkaitnya dengan Politik khususnya Pilpres/Cawapres yang di mana kaum Milineal yang mewakili kaum Pemuda, Perjalanan bisa dijadikan momentum dan dimanfaatkan ,karena berbicaralah khanz Pemuda terkait Cawapres ini hal yang tepat.
“Berpikir Visioner, mempunyai Gagasan.serta ide ide cemerlang dan hal yang paling sangat tidak suka jika Elemen Pemuda hadir sebagai Re Generasi,di kritisi oleh para seniornya,”ucapnya
Organisasi terbaik yang ada yaitu semangat pemuda. Apabila pemuda saat ini mudah goyah dan disusupi, maka kaum pemuda pasti akan gampang di pecah belah. Oleh karena itu saat ini kami mengajak para pemuda pemudi untuk bersama-sama satukan tekad kuat menjaga persatuan dan kesatuan
“Bangsa Indonesia agak tidak gampang di adu domba, dan tidak gampang di pecah belah oleh oknum-oknum yang ingin mengambil keuntungan di negara kita Indonesia,”tandasnya. (BR.17)
Discussion about this post