Solokanjeruk (BR).- Ratusan siswa siswi tingkat SD/SMP se kab. Bandung ikuti Jambore Literasi yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kab. Bandung, yang dipusatkan di Villa Kancil Jum’at ( 22/11/2019).
Kegiatan yang dibuka Sekretaris Dinas Pendidikan Kab. Bandung H. Adang Sujana tersebut selain di ikuti ratusan siswa siswi, hadir pula para Kepala SMPN dan para Kepala SD, serta Kordinator wilayah Pendidikan se kab. Bandung.
Diutarakan Adang, dalam sambutannya bahwa kegiatan yang diselenggarakan merupakan kegiata. rutin setiap tahun yang di ikuti oleh para Duta Literasi dari sekolah baik tingkat SD maupun SMP yang ada dikab. Bandung.
Sedangkan untuk peserta siswa pada tahun 2019 sekarang jumlah siswa yang mengikuti Jambore Literasi untuk Tingkat SD sabanyak 150 orang siswa dan Tingkat SMP sebanyak 350 orang siswa, ditambah para Guru guru pendamping dari tiap tingkatan, ujarnya.
Penyelenggaraan Jambore Literasi ini diselenggarakan selama dua hari mulai hari Jum’at s/d Sabtu, dan para siswa menginap di tenda tenda yang didirikannya.
Adang berharap untuk tahun 2020 mendatang jambore literasi ini dapat terlaksana lebih besar lagi agar para siswa siswi mendapatkan pembelajaran langsung dilapangan dari para pembimbing dan Panitia, akan makna dan arti Literasi yang sesungguhnya dan dapat dipraktekan baik itu disekolah maupun dirumah dimana anak tersebut berkedudukan. (BR.01)
Discussion about this post