Pasir Jambu (BR).-Shillah Hasna berhasil meraih juara 1 pada lomba kategori desain poster, pada lomba duta sanitasi yang digelar Selasa (7/8) kemarin. Acara yang dipelopori Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung bidang SMP tersebut dilaksanakan di SMPN 1 Solokan Jeruk. Dengan tema “Bersama Peduli Citarum Harum”
Shillah yang kini duduk di SMP Negeri 1 Pasirjambu kelas IX ini berhasil menyisihkan 29 peserta lainnya. Atas kemenangannya itu ia berhak atas tropi dan uang pembinaan.
Anak pertama dari dua bersaudara dari pasangan Siti dan Asep, keduanya merupakan guru bahasa Inggris. Sejak kecil Shilah sudah hobby menggambar favoritnya mangga.
Sementara Achmad Fadillah, kepala sekolah SMPN Pasirjambu 1, menuturkan prestasi Shillah dalam ajang lomba Duta Sanitasi sangat membanggakan dirinya.
“Saya menjabat sebagai kepala sekolah baru beberapa bulan di sekolah ini, banyak sekali peserta didik yang berpotensi sehingga menjadi juara di berbagai bidang. Langkah yang akan saya lakukan adalah akan senantiasa terus bersinergi dengan para guru pembimbing di berbagai kegiatan ekstrakurikuler,” ungkap Achmad.
Prestasi Shillah ini merupakan binaan Eliyah, S Pd, guru SBK yang juga pembimbing seni rupa. Achmad akan terus memotivasi para guru untuk membimbing para siswa yang memiliki potensi untuk dibina sehingga bisa menjadi juara.
“Saya biasa sampaikan dalam rapat dinas rutin tiap bulan dan program BAKRI, yang hasilnya sudah dibuktikan oleh Shillah yang berhasil menyandang predikat juara 1 tingkat kabupaten,” imbuh Achmad | BR-01
Discussion about this post