Ciamis (BR).- Opening Ceremony Porprov Jabar ke XIV Tahun 2022 di Stadion Galuh Ciamis berlangsung meriah, Sabtu (12/11/2022) malam. Berbagai pentas seni memeriah Opening Ceremony tersebut.
” Selain Tarian Tradisional Kalang Bentang dan acara dimeriahkan dengan tampilan band Jamrud “.
Kegiatan dibuka langsung Wakil Gubernur Jawa Barat, UU Ruzhanul Ulum serta kepala daerah dari 27 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat. Dan diikuti dengan penyulutan Kembang Api disekitar Stadion.
Tampak hadir Forkopim Jawa Barat dalam acara Ceremony tersebut, dan para Bupati /Wali Kota sejabar, serta para ketua Koni diluar Jawa Barat, seperti Ketua Koni Jogyakarta, Sumatera, Jatim dan lainnya.
Diantara yang hadir Tampak Bupati Bandung H. Dadang Supriatna beserta Isteri Hj. Emma Dety Dadang Supriatna, didamping Sekretaris Daerah Cakra Amiyana, Asisten III Erick Juriara, Agus Firman, Nina Setiana, Kepala Dinas Pemuda Olahraga Raga Kab. Bandung H. Marlan Nirsyamsu, Ketua Kontingen Forprov Kab. Bandung dan H. Asep Romy ikut hadir dalam acara Ceremony Forprov XIV 2022 Tingkat Jawa Barat.
Namun dalam acara ceremony yang dipusatkan di Stadion Galuh tersebut tidak terlepas dengan gerutuan dan keluhan dari para tamu undangan yang akan menghadiri acara ceremony, pasalnya selain mereka dibuat bingung dan nyasar untuk mencapai lokasi akibat banyaknya penutupan jalan, banyak para Pejabat diluar Kota Ciamis yang terlambat tiba di lokasi karena Rekayasa Jalan dari pihak Panitia yang membuat mereka telat menghadiri acara ceremony.
Disamping itu warga masyarakat yang akan menyaksikan moment acara tersebut pula sangat sulit untuk memasuki area stadion akibat tidak profesionalnya pihak Panitia dalam memberikan pelayanan terhadap warga dan para Tamu undangan serta para petugas keamanan dari jajaran TNI.
Seperti disampaikan Ny. Imas dan rekan rekan lainnya, mereka mengaku sulit untuk melihat langsung pagelaran acara ceremony di stadion Galuh, karena Pintu masuk semua dijaga ketat dan dikunci, tidak gampang masuk ke dalam stadion, padahal kami sudah berkorban hujan hujan untuk bisa menyaksikan acara tersebut, Paparnya. (BR. 05/01)
Discussion about this post