GARUT, (BR) – Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jawa Barat Marshal tidak menyangka Kopidarat Wilayah pertama yang digelar diluar kota Bandung yaitu di Kota dodol Garut.
“Tentunnya ini berkat dukungan dari semua pihak baik dari kader, DPD, simpatisan kita, bapilu. Acara berlangsung dengan baik. Mudah-mudah tidak cuman datang tapi menyerap apa yang disampaikan ketua Bapilu kita,” katanya usai Kopdar Wilayah PSI di Fave Hotel Garut, Senin (13/11/2023).
Dikopdar ini juga, imbuh Marshal, mendeklarasikan ketua Bapilu Jawa Barat Widi Nugroho.
“Yang kedepannya beliau akan jadi Jendral perang kita yang memenangkan PSI sesuai arahan PSI Jawa Barat,” ujarnya.
“Segala sesuatunya termasuk strateginya seperri apa tergantung Ketua Bapilu Mas Widi Nugroho, kita beri kebebasan,” imbuhnya.
Marshal menargetkan di pemilu 2024 DPRD Jawa Barat 6 kursi.
“Enam kursilah satu fraksi. Satu fraksi kan 5 yang lebih sedikitlah,” katanya.
Daerah yang menjadi andalan dapat meraih suara banyak, kata dia, Garut, Tasik , Kota Bandung, Cimahi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bogor, Depok , Bekasi dan Cirebon, Cirebon dan Indramayu.
Untuk mencapai target tersebut Ketua Bapilu PSI Jawa Barat Widi Nugroho mengatakan tentunya tidak terlepas dari arahan DPP PSI harus memberikan arahan lain gerakan PSI itu sendiri.
Pertama, lanjut Widi, harus santun dan santuy maksudnya kita ingin bersahabat
“Kita bukan mencari pendukung tapi kita mencari sahabat. Itu adalah program dari PSI ,” katanya.
Dimanapun kita berada, imbuh Widi, kita bersahabat dulu dengan mereka setelah bersahabat apakah mereka mau mendukung kita atau tidak, kita kembalikan ke sahabat.
Artinya, Widi menjelaskan, ada konsep yang berbeda yang diusung oleh PSI khususnya Jawa Barat untuk memperbanyak sahabat ditiap-tiap daerah.
Dan untuk stretegi itu sendiri, lanjut dia, otomatis kawan-kawan wartawan akan melihat setelah tanggal 28 November nanti.
“Tentunya bukan mencari suatu kotroversi tapi kita akan mengajarkan tentang edukasi terkait politik sekarang berjalan sejauh mana,” ujarnya.
Dengan digelarnya kopdarwil Jawa Barat di Garut ini tentu menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi PSI Garut sebagaimana di ungkapkan oleh Ketua PSI Garut Ramlan Gumilar.
“Kami PSI Garut ditunjuk untuk menjadi tuan rumah Kopdarwil Jawa Barat. Tentunya kami mempersiapkan dan konsolidasi PD-PD sesuai dengan arahan PSI Jawa Barat untuk membahas strategi pemenangan Pemilu 2024,” katanya.
Dari 42 kecamatan yang ada di Garut, lanjut Ramlan, 38 sudah terbentuk tapi pihaknya terus berupaya sehingga 42 nya terisi.
Dan untuk Garut targetnya 4 kursi dari 6 dapil, kata dia, kami realistis dan menjadi andalan dapat meraih suara banyak dapil 1, 3, 4 dan 5.
“Dimana dapil itu kita terus genjot dan kita masivkan konsolidasi mulai dari pengurus kecamatannya dan calegnya dan tak lupa relawan-relawan kita siap di TPS,” pungkasnya.(BR-15)
Discussion about this post