Sumedang (BR).-Sebagai orang Indonesia, tentunya kita tidak asing dengan istilah gotong-royong. Seperti yang dilaksanakan di lingkungan Desa Sindangpakuon, Kecamatan Cimanggung seluruh staf dan warga bergotong-royong bersihkan lingkungan pada Jumat bersih (Jumsih).
“Menurut saya pribadi, tidak ada lagi kegiatan yang lebih mencerminkan konsep gotong royong ini dibandingkan kegiatan Jumsih atau Jumat Bersih yang kami laksanakan tadi pagi,” terang Kepala Desa Sindangpakuon, Kecamatan Cimanggung Yudi Hamdansyah, S.Pd.
Pada dasarnya, Jumsih adalah kegiatan kerja bakti antara warga desa untuk membersihkan lingkungan desa yang dilaksanakan setiap hari Jumat.
Kegiatan Jumsih tadi pagi dimulai pukul 7 dan diikuti warga di masing-masing RW se-Desa Sindangpakuon dengan harapan dilingkungan desa kami bersih dari sampah.
“Semangat kami tidak terkalahkan panasnya matahari, maka dengan berbekal beberapa sapu, pengki, arit dan gerobak, kami bergegas membersihkan sepanjang jalan di lingkungan masing-masing,”ungkapnya.
Rombongan perangkat desa beserta warga didampingi Ketua RW 4 Suparli bergerak ke sekitar Parakanmuncang yang banyak berdiri para PKL, bahkan rombongan kepala desa sempat memberikan teguran kepada salah seorang PKL untuk tidak buang sampah sembarangan karena bikin lingkungan kotor dan kumuh karena di sekitar PKL terdapat tumpukan sampah.
“Ini bukan tempat pembuangan sampah (TPS#Red) kenapa ada tumpukan sampah disini,”tegas Yudi dihadapan ketua RW 4.
Menurutnya di lingkungan sekitar diharapkan tidak ada sampah, namun sayang masih ada sampah yang di duga dengan sengaja di buang di tempat yang bukan perutukanya.
“Harus segera di bersihkan dan kita bikin plang larangan buang sampah sembarangan di sekitar warung para PKL,”paparnya.
Menurutnya ini cukup melelahkan, mengingat sampah yang bertebaran di jalan-jalan di sekitar desa Sindangpakuon cukup mengkhawatirkan karena budaya buang sampah sembarangan sebagian warga termaauk para PKL yang menurut aparat desa cukup sulit untuk diubah.
Meskipun demikian, kami tetap bersemangat karena kami ditemani oleh beberapa perangkat desa serta warga masyarakat yang ikut bermandikan keringat memungut sampah yang terlihat mata.
“Semoga upaya kami melakukan kegiatan Jumsih ini dapat menjadi contoh bagi warga desa Sindangpakuon untuk peduli terhadap kebersihan lingkungannya. Bagi kami sendiri, kegiatan ini menumbuhkan rasa kebersamaan diantara kami. Ini dia makna sesungguhnya dari gotong-royong,”pungkasnya. (BR.13)
Discussion about this post