Rancabali (BR).- Berdasarkarkan hasil penelusuran (Minggu 9 Januari 2021) ditempat wisata Kampung Cai Rancaupas, Kecamatan Rancabali menemukan, sebagian pengunjung wisata Kp. Cai Rancaupas, Kec. Rancabali diduga abaikan protokol kesehatan (Prokes) dan berkerumun, tidak sesuai dengan apa yang di anjurkan oleh pemerintah.
Pengelola wisata Kampung Cai, Rancaupas pun tidak nampak agar selalu memberi himbauan kepada semua pengunjung agar tetap mematuhi prokes, karena pandemi covid – 19 belum berakhir.
Hal tetsebut mendapat tanggapan dari salah seorang Tokoh Masyarakat yang tidak mau disebutkan secara jelas namanya, sebut saja YD (58 thn), pengelola wisata bisa memberikan himbauan kepada pengunjung dengan tegas.
“Apabila pengunjung tidak menerapkan disiplin dengan memakai prokes, pengelola wisata berhak dan bisa untuk bertindak tegas dengan menyuruh pengunjung untuk keluar dari tempat wisata tersebut,” kata YD di rumahnya. Minggu 9 Januari 2022.
Dia juga mengatakan, pandemi covid – 19 belum berakhir, pengunjung dan pengelola wisata seharusnya mampu bersinergi untuk selalu mengedepankan disiplin dengan Prokes, minimalnya dengan memakai masker, sebagai upaya mewujudkan kepariwisataan di tengah pandemi covid – 19.
Selanjutnya, Manager, Kampung Cai Rancaupas, Eko, enggan memberikan penjelasan, seolah – olah menghindar dan sepertinya menganggap tak ada pengaruhnya pemberitaan di Media. (BR – 25)
Discussion about this post