SUMEDANG (BR).-Agung Gundara, Anggota Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa, yang berasal dari daerah pemilihan Sumedang 3, Senin malam (23/9) lalu menggelar silaturahmi dengan tokoh pemuda se-Kecamatan Paseh.
Silaturahmi ini dihadiri perwakilan para pemuda dari 10 desa yang ada di paseh, diantaranya Desa Pasir Reungit, Paseh Kidul, Paseh Kaler, Padanaan, Legok Kidul, Legok Kaler, Haurkuning, Citepok, Cijambe dan Desa Bongkok.
Agung menjelaskan, bahwa silaturahmi tersebut digelar dalam rangka memupuk kembali rasa solidaritas dan gotong royong. “Saat ini kekompakan, solidaritas dan goton-royong antar pemuda terus terkikis dengan adanya sifat individualisme, oleh karena itu sifat-sifat baik tersebut harus terus terus dipupuk”. Jelas Agung.
Agung Juga menambahkan, “Selain gotong royong, rasa disiplin dikalangan para pemuda juga harus terus ditumbuhkan, karena dengan adanya sifat disiplin akan timbul kepekaan, kepedulian, keteraturan, kemandirian dan percaya diri”. Imbuhnya.
Pada saat yang sama, Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Sumedang Didi Suhrowardi ketika dimintai tanggapannya mengatakan bahwa “Seluruh Anggota Fraksi DPRD Kabupaten Sumedang dituntut untuk mengejawantahkan tagline PKB -Peduli Umat Melayani Rakyat- dalam segala kegiatannya di masyarakat”.
Menurut Agung, Kegiatan silaturahmi tersebut akan dilakukan secara bekala dan akan di laksanakan di kecamatan lainnya di dapil 3. (BR.13)
Discussion about this post