Kutawaringin (BR).- Sita Devi Hapsari menjadi Pemenang dalam Kejuaraan Tarung Derajat Bupati Cup X 2022 yang digelar Pengurus Daerah Keluarga Olahraga Tarung Derajat (Kodrat) Kabupaten Bandung di Indoor Jalak Harupat Minggu ( 18/09/2022) Sita Devi Hapsari Anak dari Ibu Siti Hafsoh dan Bapak Aceng Jarkasih Perum BCI Rt 2/19 Kp. Tenjolaya Atlet asal Desa Tenjolaya Kec. Pasirjambu menjadi pemenang dalam Kejuaraan Tarung Derajat Kelas 50 Kg. yang digelar Pengurus Cabang Keluarga Olahraga Tarung Derajat (Kodrat) Kabupaten Bandung di Indoor Jalak Harupat Kabupaten Bandung
“Kejuaraan ini merupakan Mencari Bibit Atlet untuk mengikuti event nasional untuk kategori umum yang Sita uga menuturkan, dirinya merasa beruntung bisa terpilih menjadi Juara pada kompetisi ini. Pasalnya, kejuaraan ini Atlet nya pada bagus “ujarnya
“Awalnya, Saya mengikuti ini karena Terdorong ingin mengharumkan Nama wilayahnya khususnya Umumnya Nama Kabupaten Bandung ” ujar Sita.
Kejuaraan Tarung Derajat ini ,semoga dapat memberikan motivasi terutama pada yang juara agar bisa meraih cita cita di kemudian hari”imbuhmya.
Sementara Kepala Desa Tenjolaya dihubungi via Whatsapp mengatakan Saya selaku Kepala Desa Tenjolaya Kecamatan Pasirjambu Kabupaten Bandung merasa bangga atas prestasi anak muda warga Desa Tenjolaya yang bernama Sita Devi meraih Juara Pertama Olah Raga Bela Diri Tarung Derajat Tingkat Kabupaten
“Itu harus terus dipupuk dan dikembangkan. Prestasi yang diraih semoga menjadi cermin baik untuk diikuti oleh anak-anak muda lain khususnya di Desa Tenjolaya.
“Kreativitas di bidang olahraga yang sangat membanggakan bisa mengangkat nama baik dirinya serta menangkat nama baik wilayah.
Semoga sebagai prestasi baik untuk meraih karier dalam hidupnya, meskipun Kecamatan Pasirjambu tergabung dalam Satlat Ciwidey dan menjadi Juara Umum dengan meraih 7 Medali Emas”pungkasnya. (BR.31)
Discussion about this post